Get Gifs at CodemySpace.com

Friday, July 29, 2011

Pesiapan Menuju Sukses

Halo semua para calon wirausaha sukses, Uber’s Grup(UniversitasBisnis Member Grup).. Siapa yang ingin sukses wirausaha? Tentunya banyak yang ingin, bisa jadi hampir semua ingin sukses, termasuk menjadi wirausaha sukses. Nah, untuk sukses, tentunya butuh persiapan juga loch.. Harus siap sukses juga… Kalo gak siap sukses, bisa-bisa jadi edan pas sukses.. :-) Buktinya ada yang malah jantungan ketika mendadak kaya. Jadi buat pemirsa yang belum sukses, bisa jadi Tuhan memang belum memberikan sukses pada pemirsa, bukan tidak memberikan. Tuhan tau kalo belum siap, kalaupun dipaksakan diberikan sukses, nanti malah jadi gimana, jadi disiapkan dulu. Ya gak? Haha.. Saya pernah memberikan guyonan ini pada peserta seminar2 motivasi yang saya bawakan. Nah, sudah sepakat belum kalau ingin sukses juga butuh persiapan? apa-apa saja persiapan untuk sukses? Mari kita ngobrol kongkouw, chatting di sini..
Untuk sukses, selain butuh langkah-langkah meraih sukses, juga perlu siap. Nah, yang pertama adalah Siap Gagal. Ya, Siap Sukses Siap Gagal. Siapa yang ingin sukses? pasti banyak yang angkat tangan mau… Siapa yang ingin gagal? Ehhhhmmmm… biasanya sediikit yang angkat tangan, pada gak mau. Dan akhirnya yang gak angkat tangan, sudah gagal terlebih dahulu, karena gagal mencoba. Kalau gak mencoba, artinya gak akan sukses. Tiada kesuksesan tanpa percobaan. So, siap Gagal merupakan persiapan pertama untuk siap sukses. Adil Donk…. Masak mau suksesnya saja tanpa mau gagalnya.. Gak enak di Tuhan donk… Maunya Tuhan kasih sukses, tanpa mau terima gagalnya… So, Sudahkah Pemirsa siap untuk Gagal?
Nah, Siap gagal adalah persiapan untuk Siap Sukses. Ini persiapan yang pertama. Yang kedua, adalah Siap Belajar. ya, Ini persiapan yang kedua. Kenapa perlu siap belajar? Ya, kalau kita gagal, tanpa pernah belajar, kita bisa jadi akan gagal terus menerus. Bila gagal, belajarlah dari kegagalan. Jangan sampe masuk lubang yang sama kedua kalinya dengan jalan yang sama. Palagi kalau sampe tiga kali masuk lubang yang sama. So, persiapan yang kedua adalah Siap Belajar, termasuk siap diajari.
Nah, persiapan apa lagi selanjutnya? Siap Berinvestasi. Ya, segala sesuatu butuh proses. Berinvestasi asset dan waktu. Asset bisa berupa asset intelektual dan finansial. Investasi waktu juga diperlukan untuk persiapan sukses. Memang ada sukses yang instan, tapi biasanya sukses instan, hasilnya juga hanya bertahan instan waktunya. Jadi pemirsa, Sudahkah melakukan persiapan investasi sukses?


sumber : http://universitasbisnis.com/buat-siapa-yang-ingin-sukses/

0 komentar:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India